Selasa, 07 Februari 2012

FIGHT & DRUNK


Suasana senja ini sangat mengharukan,,kawan2 dari semua penjuru mata angin ikut merasakan kebahagiaan kami malam ini. Ramuan suara bising distorsi dari cradle of filth Penuh cela mulai berceloteh membaca setiap larik dan baris cerpen tiga angka enam. Kami sadari diantara yang datang tidak semua menyukai aliran lagu seperti ini. Istilahnya yang datang berbeda gendre musick
Waktu terus bergerak cepat melesat menyayat malam. Orang-orang mulai berdatangan dan berkumpul.  Dengan kesadaran tinggi mereka mulai membagikan jatah anggur secara kolektif. Gelas-gelas plastik mengalami siklus isi-kosong secara berulang dan simultan.Teman  yang selama ini diidamkan hari itu muncul dan memeluk mereka dengan penuh haru dan rindu. Naik keatas meja dan membuka celana adalah sebuah semiotika pada kejujuran makna pada realitas. Ada banyak marah dan kecewa dari setiap nada yang terhantar untuk senja yang gemerlap dan memabukan.
Setelah itu disambung oleh sesi buka2an (buka rahasia maksudnya). Pertanyaan dan jawaban terlontar penuh dinamika. Forum malam yang mencerdaskan. Walaupun sisa kekagetan masih nampak di beberapa raut teman yang datang setelah sebelumnya melihat aksi moderator membuka celana dan berteriak-teriak diatas meja. Gelas-gelas plastik masih beredar  konstan  menawarkan suntikan adrenalin berlebih.
seperti perkelahian di bar malam tempo hari
atau pertarungan jalanan yang kerap aku jalani
hantaman kepalan
gemeretak rahang terhantam
bersama darah,keringat dan airmata
yang menetes 
lalu menguap diserap lampu merkuri warna jingga
setiap luka
sakitnya
dan perih kalian
bagiku belum berasa apa-apa.

Malam ini kepala begitu berat, susah untuk berdiri mungkin inilah yang orang bilang mabok berat. Saya paksakan diri dan berdiri ditengah hiruk pikuk mereka yang bersimbah muntah lalu sya berteriak;
** Apapun genre yang kita ikuti, jauhi permusuhan, dan ciptakan perdamaian....
karena kita paham, itu akan merusak citra genre kita **

Keep away the enemyous....lets make a PEACE